Pengda UMKM Bojonegoro Resmi Dikukuhkan

UMKM - Usaha Mikro Kecil dan Menengah merupakan usaha berbasis kerakyatan karena sebagian besar rakyat kecil adalah pelaku UMKM. UMKM kini telah menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia, dan wajar jika pelaku UMKM disebut sebagai penyelamat ekonomi bangsa. Tanpa keberadaan UMKM, entah bagaimana roda perekonomian berputar. .

Terlepas dari besarnya peran dan posisi strategis UMKM, sebagian besar UMKM menghadapi banyak masalah, baik yang bersifat internal maupun eksternal.

Masalah internal mencakup karakter dan kapasitas kewirausahaan. Masalah karakter terkait tujuan usaha yang masih cenderung survival daripada entrepreneurial. UMKM kita memang telah terbukti tahan krisis (resilient), namun juga cenderung stagnan skala usahanya. Sementara masalah kapasitas mencakup kapasitas dalam mengelola keuangan, pemasaran, sumber daya manusia, dan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan efisiensi produksi.

Sementara masalah eksternal khususnya yang bersifat ketersediaan akses yang mencakup akses informasi, modal, layanan perizinan yang baik, pameran, fasilitas pelatihan, pendampingan, sampai kondisi infrastruktur. Kondisi ini membuat daya saing UMKM nasional belakangan ini belum mengalami peningkatan yang menggembirakan.

Melihat perkembangan kondisi di atas, maka pada tanggal 24 Mei 2016 bertempat di aula Angling Dharmo kelompok penggiat UMKM di kabupaten Bojonegoro resmi membentuk Asosiasi UMKM, sebuah orgaisasi yang mewadahi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah di kabupaten Bojonegoro.

Acara gathering asosiasi UMKM Bojonegoro dibuka oleh Bapak Suharto "Kepala Dinas UMKM" mewakili Bupati Bojonegoro yang berhalangan hadir, dilanjutkan dengan pengukuhan pengurus daerah UMKM Bojonegoro dengan susunan sebagai berikut :

Dari kanan Bapak Suharto, Ibu Novi (ketua umkm bojonegoro), Bapak Bambang, perwakilan Exxon Mobile Bapak ..., perwakilan BPJS Kesehatan Ibu ...

Susunan Pengurus UMKM Bojonegoro Pengda Jawa Timur


Ketua.                                 : Nofi Eka Suryani
Wakil Ketua usaha.            : Muhajir
Wakil Ketua Organisasi     : M. Alfianto
Sekretaris.                           : Puji Lestari
Wakil Sekertaris                 : Wida
Humas dan Informasi         : Iwan siswoyo
Bidang Teknologi dan Informasi : Ganes Widyatara

Bidang Kemitraan dan Jaringan Antar Lembaga  : Moch. Syafii

Muhammad Alfian (tengah) Ketua Panitia Gathering UMKM Bojonegoro

Dalam sambutannya, M. Alfianto selaku ketua panitia menyampaikan terimakasih atas dukungan dari Dinas Koperasi Kabupaten Bojonegoro. “kegiatan seperti ini akan di gelar lagi oleh asosiasi UMKM Bojonegoro demi terwujudnya kewirausahaan di Bojonegoro yang lebih baik”. pria yang usahanya bergerak di bidang wedding organizer ini juga berharap asosiasi UMKM Bojonegoro menjadi wadah berkumpulnya para enterpreuner yang ingin bersinergi kedepan.

Novi Ketua UMKM Bojonegoro Menyerahkan Plakat kepada Bapak Bambang selaku Utusan UMKM Pengda Jatim

Ditemui setelah acara selesai, Ibu Nofi yang menjabat sebagai Ketua UMKM Pengurus Daerah Bojonegoro mengungkapkan bahwa dirinya sangat bersyukur bahwa acara dapat berjalan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan oleh pihak panitia, dia juga mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan dari pihak Pemerintah Daerah Bojonegoro, EMCL, BPJS Kesehata dan pihak lain yang telah membantu pelaksanaan acara tersebut.

Pembagian Dorprise kepada peserta yang hadir dalam pengukuhan PENGDA UMKM Bojonegoro


Kemeriahan Acara Ghatering UMKM Bojonegoro di Aula Angling Dharmo


Panitia Gathering UMKM Bojonegoro
Asosiasi UMKM Bojonegoro telah resmi dibentuk, kini kita menunggu terobosan apa yang mampu dibuat untuk megembangkan UMKM Bojonegoro menjadi UMKM Percontohan di Indonesia.

Tim UMKM Online Etrade Id


Website tempat belajar berbagai hal tentang Koperasi dan UMKM(Usaha Mikro Kecil dan Menengah). Mulailah menjadi wirausaha muda mandiri !!